Livechat Arenascore – ASEAN Club Championship atau yang disebut dengan Shopee Cup atas permintaan sponsor akan kembali bergulir. Adapun kompetisi ASEAN Club Championship merupakan edisi ketiga kompetisi internasional yang melibatkan klub-klub juara di liga domestik yang terafiliasi dan merupakan anggota dari ASEAN Football Federation (AFC). Kompetisi ini akan kembali bergulir usai terakhir kali digelar pada tahun 2005 lalu
Meski merupakan turnamen untuk para juara di Liga domestik. Terdapat beberapa perubahan terhadap daftar tim yang mengikuti kompetisi kali ini. Ketiganya ialah klub asal Indonesia , Malaysia dan Singapura
Indonesia :
Persija Jakarta yang merupakan runner up Liga 1 Indonesia musim 2022-2023 yang lolos langsung ke ASEAN Club Championship memutuskan untuk tidak mengikuti kompetisi ini. Alhasil posisi Persija Jakarta bakal digantikan oleh Borneo FC selaku Juara Series Reguler Liga 1
Malaysia :
Johor Darul Takzim selaku juara Liga Malaysia mendapatkan tiket lolos otomatis ke ASEAN Club Championship namun memutuskan untuk tidak mengikuti ajang kali ini. Sebagai gantinya , Terengganu FC bakal menjadi wakil dari Malaysia bersama dengan Kuala Lumpur City
Singapura :
Albirex Niigata selaku juara Liga Singapura. Sebagai tim satelit dari klub Jepang , Albirex Niigata tidak memenuhi unsur syarat untuk mewakili Singapura di ASEAN Club Championship. Sebagai gantinya , Lion City Sailors selaku juara Piala Singapura bakal dipersiapkan sebagai pengganti
Klub-klub dari ke-12 anggota dari ASEAN Football Federation atau AFC berhak mengikuti kompetisi tersebut. Australia dan Timor Leste tidak masuk untuk ajang kali ini